Cara Memasang Suara Klakson Telolet Kedalam Bus Similator UKTS | Buku Catatan si Ugi

Bermain Bus Simulator seperti UK Truck Simulator dengan mods yang sudah terintegrasi, memungkinkan para pemain dapat memainkan berbagai macam Bus dengan berbagai pernak perniknya sesuai dengan modifikasi (mods) yang sudah terpasang.



Dekorasi Interior sampai Eksterior Bus dapat disesuikan sesuka hati jika kamu sudah sangat Familiar dalam memodifikasi Game. Jika kamu seorang Newbie seperti saya, mungkin kamu dapat menggunakan mods yang sudah jadi yang banyak bertebaran di internet dan mendownloadnya.

Tetapi terkadang kita masih tidak puas dengan hasil modifikasi yang sudah dibuat orang lain, ada kalanya kita ingin mengedit atau hanya sekedar menambahkan kekurangan yang kita rasa belum ada dan mendapatkan hasil yang sesuai dengan keinginan.

Seperti salah satu contoh berikut ini, saya suka dan sering gonta ganti suara Klakson Bus yang saya mainkan, tidak memerlukan keterapilan khusus untuk melakukannya, cukup dengan menghapus dan mengganti suara Klakson Bus yang kita inginkan.

Persiapan:

1. Siapkan Mods UKTS yang akan diganti/ edit Suara Klaksonnya, misalnya "Garudamas_UKTS.scs". Download Mods UKTS ( UK Truck Simulator ).


2. a) Siapkan Suara Klakson yang akan digunakan. Download Suara Klakson disini.


2. b) Pilih salah satu suara klakson yang akan digunakan, misalnya "barong.ogg" kemudian Rename menjadi "horn.ogg".


Implementasi:

- Buka Mods UKTS yang akan di diganti/ edit, dengan cara Klik kanan >> Open with >> "WinRar".


- Buka Folder "Sound".


- Buka Folder "Truck".


- Tentukan kendaraan yang akan diganti/ edit suara kelaksonnya, misalnya "mercedes". Buka Folder "mercedes".


- Didalam folder "mercedes" terdapat dua buah Folder, yaitu folder "ext" dan folder "int" dan nanti, suara kelakson yang baru akan dimasukan kedalam folder-folder tersebut.

- Untuk memasukan suara kelakson kedalam folder "ext" dan folder "int" caranya sama, jadi saya cukup mengambil satu contoh saja, yaitu memasukan suara klakson kedalam folder "ext". Buka folder "ext".


- Inilah isi dari folder "ext", disini terlihat ada beberapa file dengan ekstensi "*ogg" dan salah satunya adalah "horn.ogg" yang nantinya akan diganti/ edit dengan "horn.ogg" yang baru.


- Untuk mengganti "horn.ogg" yang lama, silahkan buka folder Suara Klakson_Telolet yang sudah di download sebelumnya. Tentukan suara klakson yang akan digunakan, kemudian Rename menjadi "horn.ogg" (lihat pada tahap persiapan 2. b) diatas).

- Kemudian "Drag" horn.ogg hasil download, "Drop" pada "Garudamas_UKTS.scs" yang sudah dibuka sebelumnya dengan "WinRar".


- Tentukan parameters (lihat tanda dengan garis merah), kemudian klik "Ok"


- Proses Update arsip pun berlangsung, tunggu hingga selesai.


- Sebelum proses Update arsip selesai, terkadang ada peringatan/ pemberitahuan seperti berikut ini, klik saja "YES", selesai.




0 komentar:

Post a Comment



Catatan :

Untuk menyisipkan gambar kedalam komentar, gunakan tag : [img]URL_Gambar[/img]
atau <i rel="image">URL_Gambar</i>
Untuk Video Youtube : [youtube]URL_Video[/youtube]
atau <i rel="youtube">URL_Video</i>
Untuk "Kutipan", gunakan : [blockquote]Kutipan_Anda[/blockquote]
atau <b rel="quote">Kutipan_Anda</b>
Untuk menyisipkan Kode: [code]KODE[/code]
atau <i rel="code">KODE</i>
atau <i rel="pre">KODE</i>
Dan untuk menyisipkan smiles/ emoticon, lihat kode Emoticon







 

Anda sudah mengaktifkan penyaringan konten ( AdBlocker di Aktifkan )

Mohon maaf untuk sementara Anda tidak dapat melihat halaman ini, silahkan kembali lagi setelah Anda menonaktifkan filter yang Anda gunakan. Abaikan