Cara Bermain Game PSP Pada Konsol XBOX 360 | Buku Catatan si Ugi

Cara Bermain Game PSP Pada Konsol XBOX 360 - PlayStation Portable yang lebih di kenal dengan PSP pernah menjadi salah satu primadona dikalangan gamers di masanya. sebagai salah satu konsol genggam pertama yang diluncurkan Sony Computer Entertainment, PSP memiliki fitur dan kemampuan multimedia yang dapat memainkan video game, memutar film, musik, serta menampilkan foto digital

Cara Bermain Game PSP Pada Konsol XBOX 360

Kendatipun PSP sudah tidak dikembangkan lagi dan sudah banyak konsol pengganti sebagai generasi penerusnya, namun bukan berarti kamu harus meninggalkan kesenangan kamu untuk bermain game game klasik. Saya yakin, dengan banyaknya Koleksi game-game PSP yang pernah menjadi favorit kamu, ditambah dengan kualitas grafis game yang lumayan cukup bagus, pastinya kamu enggan meninggalkan dan melupakan PSP begitu saja.

Tapi tenang saja, dengan banyaknya developer yang membuat beragam aplikasi dan software, salah satunya Emulator PSP, tentu ini akan menghapus rasa rindu kamu untuk memainkan game-game lawas yang pernah menjadi kesukaan kamu. Emulator PSP ini sangat beragam tergantung developer dan platform yang kamu gunakan. Seperti yang akan saya sharing kali ini, PPSSPP 0.91 versi Alpha, sebuah Emulator PlayStation Portable untuk Xbox 360 yang memungkinkan konsol XBOX 360 kamu dapat menjalankan dan memainkan game-game PSP.


Cara Bermain Game PSP Pada Konsol XBOX 360

1. Pastikan Kamu memiliki game ISO PSP.

2. Download dan Ekstrak PPSSPP (Alpha 0.91), kemudian salin semua folder dan file hasil Extract ke dalam Hard Drive Internal Xbox 360 maupun Eksternal (pada folder penyimpanan game atau dimanapun). Lihat cara Menampilkan Game List XBOX 360 Pada Freestyle Dashboard

3. Rename game ISO PSP menjadi "psp.iso" dan masukkan ke dalam folder PPSSPP (Alpha 0.91) dimana default.xex tersimpan.



4. Jalankan Xbox, pilih PPSSPP (Alpha 0.91) pada Library dan Selamat bermain!

PPSSPP (Alpha 0.91)

Lihat juga: Cara Bermain Game PSP Pada Konsol PS3


Screenshots:










Link Download:

PPSSPP (Alpha 0.91) - Download




6 komentar:

  1. Mas kok saya game psp nya gk jalan ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalou boleh tau, tidak jalannya seperti apa mas?

      saya sudah mencoba mengimplementasikan pada beberapa konsol xbox 360 (xbox fat white, slim seri S, slim seri E) semuanya bisa menjalankan Emulator PPSSPP (Alpha 0.91) dengan baik, hanya saja terkadang ada beberapa game yang sudah dicoba tidak keluar suara (no sound).

      Perlu diingat! Pastikan GAME ISO Anda bernama PSP.ISO dan di simpan pada direktori yang sama dengan default.xex.

      Delete
  2. Cuman bias utk 1 game psp aja?

    ReplyDelete
  3. Cuman bisa 1 iso game psp aja?

    ReplyDelete
  4. Cuman bisa 1 game psp aja?

    ReplyDelete


Catatan :

Untuk menyisipkan gambar kedalam komentar, gunakan tag : [img]URL_Gambar[/img]
atau <i rel="image">URL_Gambar</i>
Untuk Video Youtube : [youtube]URL_Video[/youtube]
atau <i rel="youtube">URL_Video</i>
Untuk "Kutipan", gunakan : [blockquote]Kutipan_Anda[/blockquote]
atau <b rel="quote">Kutipan_Anda</b>
Untuk menyisipkan Kode: [code]KODE[/code]
atau <i rel="code">KODE</i>
atau <i rel="pre">KODE</i>
Dan untuk menyisipkan smiles/ emoticon, lihat kode Emoticon







 

Anda sudah mengaktifkan penyaringan konten ( AdBlocker di Aktifkan )

Mohon maaf untuk sementara Anda tidak dapat melihat halaman ini, silahkan kembali lagi setelah Anda menonaktifkan filter yang Anda gunakan. Abaikan